Tampilkan postingan dengan label Tutorial Operator Lainnya. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tutorial Operator Lainnya. Tampilkan semua postingan

Minggu, 10 Juni 2018

Contoh Surat Perjalanan Dinas Terbaru Berdasarkan Permenkeu

Administrasi merupakan sebuah pekerjaan yang memegang peranan penting dalam sebuah instansi. Selain agar semuanya rapi, juga sebagai bentuk persiapan apabila sewaktu-waktu ada audit.

Salah satu hal yang perlu dipelajari dalam administrasi adalah perihal surat menyurat. Tentu saja surat menyurat ini merupakan surat menyurat resmi yang melibatkan instansi terkait. Salah satu surat menyurat yang akan kita bahas di sini adalah Surat Perjalanan Dinas (SPD) yang menggunakan anggaran Menkeu termasuk Sekolah dan lembaga lainnya.

Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) atau Surat Perjalanan Dinas (SPD) ?


Bagi anda yang sering mengetik surat tentang perjalanan dinas, tentu sedikit bingung mengenai istilah yang digunakan, Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) atau Surat Perjalanan Dinas (SPD). Ini memang bisa menimbulkan kerancuan. Untuk itu ada baiknya istilah tersebut dijelaskan dengan benar. Ternyata sebelum bernama SPD, dahulu kala surat tersebut diberi nama SPPD. Dasar hukum penerbitan SPPD adalah Peraturan Menteri Keuangan nomor 45/ PMK.05/2007 Tentang PERJALANAN DlNAS JABATAN DALAM NEGERl BAG1 PEJABAT NEGARA, PEGAWAI NEGERI, DAN PEGAWAI TlDAK TETAP. Bagaimana format dari SPPD tersebut, silakan lihat gambar di bawah ini





Gambar di atas menunjukkan format SPPD. Akan tetapi setelah terbitnya Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 113/Pmk.05/2012 Tentang Perjalanan Dinas Dalam Negeri Bagi Pejabat Negara, Pegawai Negeri, Dan Pegawai Tidak Tetap apa yang sebelumnya disebut dengan SPPD diubah menjadi SPD, (Surat Perjalanan Dinas). Bagaimana format SPD berdasarkan Peraturan Menteri tersebut, silakan lihat gambar di bawah ini, dan ada bisa memperhatikan perbedaan di antara keduanya.



Perbedaan di antara keduanya adalah :
1. Pejabat berwenang yang memberi perintah diubah menjadi Pejabat Pembuat Komitmen
2. Nama/ NIP Pegawai yang diperintahkan diubah menjadi Nama/ NIP Pegawai yang melaksanakan perjalanan dinas
3 sampai nomor 9a. tidak ada perubahan,
9b. Mata anggaran diubah menjadi akun

Jadi sudah cukup jelas, bahwa sekarang istilah Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) sudah diubah menjadi Surat Perjalanan Dinas (SPD). Petunjuk selengkapnya tentang perjalanan dinas, sila unduh : 

Senin, 23 Oktober 2017

Cek SKTP Semester 1 Tahun 2017/2018 melalui SIM PKB

Sebelum para PTK menerima informasi resmi perihal nomor Surat Keputusan Tunjangan Profesi (SKTP) dari dinas terkait, biasanya justru para operator lah yang sudah sibuk untuk melakukan pengecekan SKTP secara online. Sejak pencairan sertifikasi didasarkan pada validasi data PTK dalam dapodik, Kemdikbud melalui web pendukungnya, sudah menyediakan layanan untuk cek SKTP secara online.

Dahulu, ada beberapa link Cek SKTP yang biasa dikunjungi para pengguna khususnya operator, biasanya alamat urlnya berupa no IP seperti di bawah ini.

https://223.27.144.195:20171/
https://223.27.144.195:8081/
https://223.27.144.195:8082
https://223.27.144.195:8083/
https://223.27.144.195:8084

Akan tetapi, link atau URL tersebut akhir-akhir ini sudah tidak bisa lagi digunakan untuk melakukan pengecekan.

Kemudian, Kemdikbud menyediakan link untuk pengecekan SKTP semester 2 tahun 2016/2017 melalui

https://info.gtk.kemdikbud.go.id:20171/

Pada tampilan awal, munculah pesan pop up seperti di bawah ini.




"Diberitahukan kepada semua guru dan tenaga kependidikan, mulai tanggal 1 Juli 2017 info GTK hanya akan bisa diakses oleh guru dan tenaga kependidikan jika sudah terdaftar di salah satu kelompok kerja guru/kepala sekolah/ pengawas. 

Pendaftaran kelompok kerja guru/ Kepala Sekolah/ Pengawas dilakukan melalui aplikasi SIMPKB. https://simpkb.id. Untuk informasi kelompok kerja guru/ kepala sekolah/ pengawas, hubungi Dinas Pendidikan Setempat."


Berarti, jelas bahwa pengecekan SKTP secara online hanya bisa dilakukan melalui SIM PKB.

Cara Pengecekan SKTP Melalui SIM PKB

1. Silakan kunjungi https://app.simpkb.id
2. Masukkan username misalnya : 201534444@guruku.id dan kata sandi
3. Setelah itu klik login




4. Anda akan dibawa masuk ke aku SIM GPO anda. Jika ada pop up notifikasi seperti di bawah ini, klik saja OK.




Kemudian scroll ke bawah, hingga menemukan menu seperti pada gambar di bawah ini.



5. Anda akan dibawa ke lampiran Info Guru dengan tampilan seperti di bawah ini


Silakan periksa dengan teliti, terutama jika terjadi jumlah jam yang tidak linier. Untuk itu akan lebih baik jika info tersebut dicetak dengan cara tekan CTRL + P..Lalu Save As PDF



Demikianlah, cara Cek SKTP Semester 1 tahun 2017/2018 dengan menggunakan akun SIM PKB masing-masing.



Rabu, 14 Juni 2017

Cara Buka Rekening BCA Online dengan Mudah

Bank Central Asia (BCA) merupakan Bank swasta dengan aset yang cukup besar. Tercatat, beberapa tahun yang lalu BCA memiliki aset sebesar 584,44 triliun. Saat ini asetnya pasti terus tumbuh. Dengan aset sebesar itu, BCA bertengger di urutan ketiga sebagai bank dengan aset terbesar setelah Bank Mandiri dan Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Pada artikel ini, saya akan berbagi bagaimana cara untuk mendaftar menjadi nasabah BCA. Adapun cara pendaftarannya melalui internet atau buka rekening BCA secara online. Perlu dicatat, meskipun pendaftarannya secara online, nasabah tetap diharuskan untuk datang langsung ke kantor BCA. Bagaimanakah caranya, silakan simak tutorial cara membuka rekening baru BCA secara online di bawah ini.

Langkah paling Utama Persiapkan data diri anda yaitu KTP dan pastikan koneksi internet lancar

1. Silakan buka browser anda dan ketikkan : klikbca.com
2. Setelah terbuka, tampilannya seperti di bawah ini.



Klik Menu Aplikasi Online

3. Anda akan di bawah pada halaman Aplikasi Online BCA


Klik Tahapan
4. Lalu akan muncul halaman seperti di bawah ini


Klik Tombol Setuju

5.Tunggu hingga proses loading selesai


6. Jika sudah selesai, akan muncul form isian Permohonan Pembukaan Rekening Perorangan


Klik Lanjutkan

7. AKan muncul tampilan seperti di bawah ini.


Klik Lanjutkan

8. Isi lagi sesuai dengan permintaan
Klik Lanjutkan

9. Isi lagi formulir berikutnya yang meliputi : 

Klik Lanjutkan hingga sampai langkah berikutnya.

10. 


Jangan khawatir, nanti semua data tersebut bisa diperiksa sekali lagi sebelum diproses. Jika sudah merasa yakin ikuti langkah di bawah ini.




10. Langkah terakhir adalah menyimpan hasil isian anda dengan cara seperti tertera di bawah ini.


   Kemudian, silakan cetak file pdf dengan nama Pembukaan Rekening.pdf ke Kantor Cabang BCA terdekat, jangan lupa membawa KTP.

Demikian cara pembukaan Rekening BCA khususnya Tahapan BCA yang sangat mudah. Untuk produk BCA yang lain caranya kurang lebih sama.

Minggu, 14 Mei 2017

Cara Mudah Beli Buku K13 Online melalui Temprina Store

Direktur Jenderal Pendidikan Dasar Dan Menengah telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor : 06/D/KR/2017, Tentang Pembelian Buku Teks Pelajaran Bagi Sekolah Pelaksana Kurikulum 2013 Tahun Pelajaran 2017/2018. Surat Edaran tersebut berisi tentang kewajiban yang harus dijalankan oleh sekolah yang sudah menerapkan kurikulum 2013 khususnya bagi kelas 1,4,7 dan 10.

Berbeda dengan periode sebelumnya, pembelian buku KK 13 untuk tahun ajaran 2017/ 2018 ini harus dilakukan secara online. Pemerintah sudah menetapkan toko buku online yang berhak untuk menjual buku KK13. Setidaknya ada sepuluh toko buku yang bisa anda pilih. Kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara melakukan pemesanan buku secara online melalui website Temprina Store.


Di bawah ini merupakan langkah-langkah pembelian buku kurikulum 2013 di toko buku temprina store.

1. Pertama silakan buka browser google chrome, lalu ketikkan temprina store
    
2. Akan muncul hasil pencarian di google seperti di bawah ini, silakan klik sesuai tanda panah


3. Anda akan terhubung ke http://store.temprina.co.id, silakan klik LOGIN DAPODIK, pada sudut kanan atas



4. Setelah Klik login dapodik anda akan dibawa ke halaman login dapodikdasmen, seperti di bawah ini,


a. Masukkan email dapodik
b. masukkan password
c. Silakan login

5. Jika login berhasil, akan terlihat pada sudut kanan atas website akan tertera seperti pada gambar di bawah ini

6. Silakan periksa berkas pesanan buku yang sudah ditandatangani oleh Kepala Sekolah
7. Pilih buku, sesuai yang tertulis dalam berkas pesanan buku. saya memulai dengan memesan Buku Guru KK13 Kelas 1 Semester 1.

8. Akan tampil semua buku guru KK13 Kelas 1 Semester 1, seperti di bawah ini



9. Jika sudah berhasil, semua tombol Beli akan berubah menjadi tanda contreng, seperti di bawah ini



10. Setelah itu, ulangi lagi memesan buku lainnya dengan cara klik menu Katalog.

11. Jika semua pesanan sudah sesuai dengan daftar buku yang harus dibeli, silakan klik dua kali pada gambar keranjang seperti di bawah ini atau klik sekali pada gambar kerajang, lalu klik Keranjang Beli



12. Setelah itu, anda akan dibawa ke halaman Cart


Silakan periksa kembali,
- jika ada jumlah yang belum sesuai anda bisa mengubahnya dengan cara klik tanda (-) minus atau tanda (+) Plus di samping jumlah.
- Jika ingin menghapus, anda bisa klik tanda Silang yang berwarna merah, kemudian klik HITUNG ULANG.

13. Jika semua sudah selesai, silakan klik LANJUTKAN PEMESANAN.



Demikianlah, tutorial cara pembeian buku Kurikulum 2013 melalui Temprina Store. Pastikan juga cek email dapodik anda, untuk mengetahui hasil pemesanan buku yang anda lakukan tadi.

Selasa, 25 April 2017

Susunan Acara Upacara Bendera Hardiknas 2017 di Sekolah/ Madrasah

Dalam rangka peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2017, Kemdikbud telah mengeluarkan Pedoman Pelaksanaan Upacara Hardiknas 2017. Pedoman tersebut mencakup Latar Belakang; Tujuan, Sasaran, Tema, dan Logo; Pelaksanaan Upacara Bendera. Adapun tema yang diusung oleh Kemdikbud adalah "Percepat Pendidikan yang Merata dan Berkualitas".

Sementara itu, petunjuk pelaksanaan upacara juga sudah tertulis secara lengkap dalam pedoman tersebut, mulai dari pedoman pelaksanaan Upacara di Kantor Pusat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kemristek, Luar Negeri, Daerah, Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pendidikan dan di Sekolah/ Madrasah.

Namun dalam artikel ini, akan saya bagikan susunan acara upacara bendera Hari Pendidikan Nasional 2017 khususnya di lingkungan sekolah/ madrasah.


a. Pembina Upacara : Kepala Sekolah
b. Waktu Upacara : Jam masuk sekolah
c. Tempat Upacara : Ditetapkan oleh Kepala Sekolah
d. Peserta Upacara
   - Kepala Sekolah selaku pembina upacara
   - Para karyawan/ karyawati sekolah;
   - para guru dan siswa;
e. Pakaian Upacara
   - Kepala Sekolah dan guru mengenakan seragam guru
   - pegawai sekolah mengenakan seragam pegawai
   - siswa memakai seragam sekolah
f. Susunan Acara

Susunan Acara peringatan Hari Pendidikan Nasional di Sekolah/Madrasah adalah sebagai berikut :

  1. Pembina upacara memasuki lapangan upacara
  2. Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara
  3. Laporan pemimpin Upacara
  4. Pengibaran bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya dinyanyikan bersama
  5. Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara
  6. Pembacaan pancasila diikuti oleh seluruh peserta upacara
  7. Pembacaan Pembukaan Undang –Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945
  8. Pembacaan Sambutan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan oleh Pembina Upacara
  9. Menyanyikan lagu wajib Belajar ( Cipt. RN Sutarmas/H.Winarno) oleh paduan suara
  10. Pembacaan Doa
  11. Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara
  12. Penghormatan kepada pembina upacara, dipimpin oleh pemimpin upacara
  13. Pembina Upacara meninggalkan tempat upacara
  14. Upacara bendera selesai barisan dibubarkan

Itulah susunan acara upacara bendera dalam rangka Hari Pendidikan Nasional untuk Sekolah/ Madrasah termasuk Sekolah Dasar. Jika anda bermaksud mendownload Pedoman Upacara Bendera peringatan Hardiknas 2017 secara lebih lengkap, silakan klik link di bawah ini


File tersebut dalam bentuk PDF, dan link yang dituju langsung menuju ke link yang dibuat oleh Kemdikbud. 

Minggu, 23 April 2017

Download Kisi-Kisi Ujian Sekolah / Madrasah (US) SD/ MI 2017

Sesuai dengan Peraturan Kepala badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor : 007/H/EP/2017 tentang Prosedur Operasional Standar Ujian Sekolah/ Madrasah Pada Sekolah Dasar/ Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Dasar Luar Biasa, dan Penyelenggara Program Paket A/ ULA, Ujian Sekolah akan digelar secara serentak pada Senin, 15 Mei hingga 17 Mei 2017 pukul 08.00 s.d 10.00  (untuk SD) . Sementara itu, untuk Program Paket A/ Ula akan digelar pada hari yang sama, namun dengan waktu yang berbeda yakni pukul 13.00 s.d 15.30.

Ada tiga mata pelajaran wajib yang akan diujikan, yakni Bahasa Indonesia, Matematika dan IPA (Ilmu Pengetahuan Alam). Untuk itu para murid calon peserta Ujian Sekolah harap mempersiapkan diri dengan fokus belajar ketiga mata pelajaran tersebut dengan sebaik-baiknya. Jangan sampai pada saat ujian, murid mengalami kesulitan pada saat mengerjakan. Bukan hanya murid yang ikut sibuk, \ melainkan juga orang tua/ wali murid tidak ada salahnya ikut mempersiapkan diri dengan cara membantu putra/ putrinya belajar di rumah.

Selain itu, pihak yang berperan penting dalam keberhasilan ujian sekolah adalah Bapak Ibuk Guru Kelas 6. Untuk mempermudah bapak ibuk guru kelas 6 mengajari murid-murid, Kemdikbud sudah membuat kisi-kisi yang bisa dipelajari kemudian diajarkan pada murid-murid kelas 6, sebelum hari H ujian sekolah. Di bawah ini merupakan sebagian contoh, kisi-kisi semua mata pelajaran.




BEBERAPA KISI-KISI 
UJIAN SEKOLAH/MADRASAH SD/MI 2017

1. BAHASA INDONESIA SD/MI
A. MEMBACA
1. Membaca nonsastra
• Menentukan kalimat utama paragraf tentang makhluk hidup atau lingkungan
• Menentukan ide pokok paragraf
• Menentukan simpulan paragraf
• Menentukan pernyataan sesuai isi paragraf
• Menentukan kalimat tanya sesuai isi paragraf
• Menjawab pertanyaan sesuai isi bacaan dengan kata tanya:
 bagaimana
 mengapa
• Memprediksi kejadian berkaitan dengan isi bacaan
• Mengambil informasi dari isi teks sederhana untuk melengkapi tabel
• Memaknai kata/istilah dalam paragraf
• Menentukan antonim/sinonim dalam kalimat
• Menentukan topik teks percakapan
• Menentukan kalimat sesuai isi iklan
• Menentukan isi paragraf laporan
• Menanggapi isi paragraf instruksi
• Menentukan makna kata dalam paragraf instruksi
• Menentukan pernyataan sesuai dengan isi paragraf instruksi
• Menentukan pernyataan sesuai dengan isi teks penjelasan (teks prosedur)
• Menentukan isi pidato
• Mengidentifikasi jenis-jenis paragraf
• Menentukan nomor telepon ke suatu tujuan berdasarkan beberapa kode telepon wilayah dan nomor telepon beberapa kota pada ilustrasi
• Menentukan persamaan/perbedaan isi teks
....dan seterusnya....

2. MATEMATIKA 
A. BILANGAN
1. Operasi hitung bilangan
 Menentukan hasil operasi penjumlahan dan pengurangan bilangan cacah (minimal tiga angka).
 Menentukan hasil operasi perkalian dan pembagian pada bilangan cacah atau sebaliknya.
 Menentukan hasil operasi hitung penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat (positif dan negatif)
 Menentukan hasil operasi hitung perkalian dan pembagian bilangan bulat (positif dan negatif)
 Menyelesaikan masalah penalaran yang melibatkan operasi hitung bilangan bulat.
dan seterusnya......

3. ILMU PENGETAHUAN ALAM SDLB – A, D, DAN E (TUNANETRA, TUNA DAKSA RINGAN, DAN TUNA LARAS)

A. MAKHLUK HIDUP DAN LINGKUNGANNYA
1. Ciri makhluk hidup dan penggolongannya
 Menentukan ciri khusus pada makhluk hidup tertentu.
 Menentukan dasar pengelompokan hewan/tumbuhan.
2. Hubungan antarmakhluk hidup dalam ekosistem
 Menentukan peran salah satu komponen ekosistem berdasarkan rantai makanan.
 Menjelaskan contoh simbiosis pada ekosistem.
3.Penyesuaian diri makhluk hidup
 Menjelaskan cara tumbuhan/hewan tertentu melindungi diri dari musuhnya.
4. Pelestarian lingkungan
 Menyebutkan contoh usaha melestarikan hewan/tumbuhan.
dan seterusnya..
Selengkapnya silakan download melalui link di bawah ini. Link langsung menuju ke Google Drive.


Setelah mengunduhnya, kisi-kisi tersebut bisa bapak ibuk guru cetak untuk dipelajari dan segera diajarkan kepada murid-muridnya. Harapan saya, dengan adanya kisi-kisi tersebut, baik bapak / ibuk guru maupun para murid, bisa memiliki gambaran dan lebih fokus mempelajari apa yang terdapat dalam kisi-kisi. 
Terakhir, semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan kemudahan dalam mengerjakan ujian bagi anak-anak kita kelas 6, bukan hanya mudah tapi mereka juga mengerjakan dengan benar. Amin

Sabtu, 22 April 2017

Tata Tertib Peserta Ujian Sekolah (US/ M) pada SD/ MI 2017

Pada artikel kali ini akan saya salinkan Tata Tertib Peserta Ujian Sekolah/ Madrasah (US/M) pada Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang saya salin dari Peraturan Kepala badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor : 007/H/EP/2017 tentang Prosedur Operasional Standar Ujian Sekolah/ Madrasah Pada Sekolah Dasar/ Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Dasar Luar Biasa, dan Penyelenggara Program Paket A/ ULA. Silakan disalin.

Akan lebih baik jika Ibuk Bapak mencocokkan terlebih dahulu artikel yang saya tulis di blog ini dengan berkas yang bapak Ibuk terima dari Dinas terkait dengan cara membaca terlebih dahulu artikel ini hingga akhir tulisan ini.



TATA TERTIB PESERTA Ujian Sekolah/ Madrasah (US/M) 
pada SD/ MI tahun 2017

1. Peserta US/M memasuki ruangan setelah tanda masuk dibunyikan, yakni 15 menit sebelum US/M dimulai.
2. Peserta US/M yang terlambat hadir hanya diperkenankan mengikuti US/M setelah mendapat izin dari Penanggung Jawab Satuan Pendidikan tanpa diberi perpanjangan waktu.
3. Peserta US/M dilarang membawa alat komunikasi elektronik, kalkulator, tas, buku, dan catatan dalam bentuk apapun ke dalam ruang US/M.
4. Peserta US/M membawa alat tulis menulis berupa pensil 2B, pengapus, penggaris, dan bolpoin berwarna hitam/ biru serta kartu tanda perserta US/M.
5. Peserta US/M mengisi Daftar Hadir.
6. Peserta US/M mulai mengerjakan soal setelah ada tanda waktu mulai US/M.

7. Peserta US/M mengisi identitas pada LJUS/M secara lengkap dan benar
8. Peserta US/M yang memerlukan penjelasan cara pengisian identitas pada LJUS/M dapat bertanya kepada pengawas ruang US/M dengan cara mengacungkan tangan terlebih dahulu.
9. Selama US/M berlangsung, peserta US/M hanya dapat meninggalkan ruangan dengan izin dan pengawas dari pengawas ruang US/M, serta tidak melakukannya berulang kali.
10. Peserta US/M yang memeroleh Paket Soal yang rusak, pengerjaan soal tetap dilakukan sambil menunggu penggantian Paket Soal.
11. Peserta US/M yang meninggalkan ruangan setelah membaca soal dan tidak kembali lagi sampai tanda selesai dibunyikan, dinyatakan telah selesai menempuh/ mengikuti US/M pada nuatan/ mata pelajaran yang terkait.
12. Peserta US/M yang telah selesai mengerjakan soal sebelum waktu US/M berakhir tidak diperbolehkan meninggalkan ruangan sebelum berakhirnya waktu US/M.
13. Peserta US/M berhenti mengerjakan soal setelah ada tanda berakhirnya waktu US/M.
14. Selama US/M berlangsung, peserta US/M dilarang :
a. Menanyakan jawaban soal kepada siapapun;
b. Bekerjasasama dengan peserta lain;
c. Memberi atau menerima bantuan dalam menjawab soal;
d. Memperlihatkan pekerjaan sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan peserta lain;
e. Membawa Paket Soal US/M dan LJUS/M keluar dari ruang US/M; dan
f. Menggantikan atau digantikan orang lain.