Minggu, 14 Mei 2017

Cara Mudah Beli Buku K13 Online melalui Temprina Store

Direktur Jenderal Pendidikan Dasar Dan Menengah telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor : 06/D/KR/2017, Tentang Pembelian Buku Teks Pelajaran Bagi Sekolah Pelaksana Kurikulum 2013 Tahun Pelajaran 2017/2018. Surat Edaran tersebut berisi tentang kewajiban yang harus dijalankan oleh sekolah yang sudah menerapkan kurikulum 2013 khususnya bagi kelas 1,4,7 dan 10.

Berbeda dengan periode sebelumnya, pembelian buku KK 13 untuk tahun ajaran 2017/ 2018 ini harus dilakukan secara online. Pemerintah sudah menetapkan toko buku online yang berhak untuk menjual buku KK13. Setidaknya ada sepuluh toko buku yang bisa anda pilih. Kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara melakukan pemesanan buku secara online melalui website Temprina Store.


Di bawah ini merupakan langkah-langkah pembelian buku kurikulum 2013 di toko buku temprina store.

1. Pertama silakan buka browser google chrome, lalu ketikkan temprina store
    
2. Akan muncul hasil pencarian di google seperti di bawah ini, silakan klik sesuai tanda panah


3. Anda akan terhubung ke http://store.temprina.co.id, silakan klik LOGIN DAPODIK, pada sudut kanan atas



4. Setelah Klik login dapodik anda akan dibawa ke halaman login dapodikdasmen, seperti di bawah ini,


a. Masukkan email dapodik
b. masukkan password
c. Silakan login

5. Jika login berhasil, akan terlihat pada sudut kanan atas website akan tertera seperti pada gambar di bawah ini

6. Silakan periksa berkas pesanan buku yang sudah ditandatangani oleh Kepala Sekolah
7. Pilih buku, sesuai yang tertulis dalam berkas pesanan buku. saya memulai dengan memesan Buku Guru KK13 Kelas 1 Semester 1.

8. Akan tampil semua buku guru KK13 Kelas 1 Semester 1, seperti di bawah ini



9. Jika sudah berhasil, semua tombol Beli akan berubah menjadi tanda contreng, seperti di bawah ini



10. Setelah itu, ulangi lagi memesan buku lainnya dengan cara klik menu Katalog.

11. Jika semua pesanan sudah sesuai dengan daftar buku yang harus dibeli, silakan klik dua kali pada gambar keranjang seperti di bawah ini atau klik sekali pada gambar kerajang, lalu klik Keranjang Beli



12. Setelah itu, anda akan dibawa ke halaman Cart


Silakan periksa kembali,
- jika ada jumlah yang belum sesuai anda bisa mengubahnya dengan cara klik tanda (-) minus atau tanda (+) Plus di samping jumlah.
- Jika ingin menghapus, anda bisa klik tanda Silang yang berwarna merah, kemudian klik HITUNG ULANG.

13. Jika semua sudah selesai, silakan klik LANJUTKAN PEMESANAN.



Demikianlah, tutorial cara pembeian buku Kurikulum 2013 melalui Temprina Store. Pastikan juga cek email dapodik anda, untuk mengetahui hasil pemesanan buku yang anda lakukan tadi.

Artikel Terkait