Tampilkan postingan dengan label Kumpulan Puisi SMA. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kumpulan Puisi SMA. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 14 April 2018

Pantun Hari Kartini untuk Anak SD, SMP dan SMA



Apa yang ada di benak kalian saat ada orang menyebut tanggal 21 April. Saya percaya, kalian pasti langsung teringat dengan Raden Ajeng Kartini. Betul sekali, beliau adalah pahlawan emansipasi wanita yang sangat berjasa bagi bangsa dan negara, khususnya kaum perempuan.

Raden Ajeng Kartini mungkin bukan satu-satunya perempuan Indonesia yang memperjuangkan kaum perempuan, ada banyak tokoh lain yang juga berjasa. Kartini dipilih sebagai tokoh emansipasi wanita atas keberanian dan kegigihannya melawan dominasi dan tekanan dari laki-laki yang menempatkan perempuan hanya sebagai konco wingking atau pelengkap kehidupan kaum laki-laki.

Untuk mengenang jasa dan perjuangan Kartini, di bawah ini merupakan kumpulan pantun tentang Raden Ajeng Kartini.


Pergi ke sawah menanam padi
sambil membawa kelapa muda
Raden Ajeng Kartini
pahlawan emansipasi wanita

Jadi manusia harus berani
bersama-sama membangun bangsa
Bermula dari  Surat-surat Kartini
Perempuan Indonesia bebas berkarya

Sarapan pagi di balai kota
malah bertemu dengan Jokowi
emansipasi wanita
menghapus semua diskriminasi


Hidup rukun jangan bertengkar
karna itu sia-sia belaka
Hidup kartini hanya sebentar
namun karyanya memukau bangsa

Tertegun aku senyummu menawan
apakah aku sedang tidak sadar ?
Meskipun hanya lewat tulisan
jasa Kartini sangatlah besar

Pagi hari harus sarapan
agar tubuh punya energi
Menunduk penuh pengharapan
mengenang jasamu Wahai Kartini

Pagi pagi menanak nasi
lalu olahraga agar badan kekar
Peringatilah Hari Kartini
dengan rajin belajar


Pergi mancing ke Wonogiri
Tak sengaja bertemu teman
Sungguh mulia jasa Kartini
berjuang demi kemuliaan perempuan


Kota Swieke itu Purwodadi
Terletak di dekat Blora
Raden Ajeng Kartini
engkaulah putri yang mulia


Jumat, 24 November 2017

Puisi Semut untuk Anak SD, SMP dan SMA

Semut merupakan salah satu hewan dengan ukuran tubuh yang kecil. Hampir sebagian besar orang di indonesia ini mengetahui dengan jelas bentuk dari si semut. Hal tersebut terjadi karena semut tersebar di berbagai tempat di penjuru Indonesia.

berbeda dengan sapi yang diternak, semut berkembang biak sendiri tanpa ada yang mengajari. Adapun kumpulan puisi di bawah ini merupakan kumpulan puisi tentang hewan semut


Semut Merah yang Lucu

Di lantai berwarna putih
Seekor semut
berwarna merah
sedang berjalan sendiri
langkahnya pasti
menuju ke arah tertentu

tiba-tiba seekor semut lain
berjalan dari arah berlawanan
tak lama
mereka pun bertemu
kemudian berhenti sebentar
entah apa yang mereka bisikkan

Semut kecil lucu sekali
selalu berhenti jika bertemu temannya


Ketika Semut bergotong royong


Serombongan semut
sedang berjalan bersama-sama
ada yang di depan
kemudian puluhan semut mengikuti
di belakangnya

masing-masing dari mereka
membawa benda kecil
menuju ke tempat tersembunyi
di dalam tanah

rupanya mereka baru saja
mengambil sisa makanan
di sebuah lantai
untuk dibawa pulang
ke rumah mereka

semut yang bergotong royong
memberi contoh
kepada manusia
bahwa banyak hal
bisa diselesaikan jika bekerja sama


Semut si hewan kecil

Semut adalah hewan kecil
ukurannya jauh lebih kecil
daripada kelereng

Semut hewan kecil
merupakan hewan yang disiplin
dan memiliki rasa setia kawan

Setiap hari ia berjalan
bersama dengan teman-temannya
sesama semut

mengerjakan tugas sehari-hari
mengangkut benda-benda yang lebih besar
dan lebih berat dari ukuran tubuhnya

Semut si hewan kecil
adalah salah satu keajaiban ciptaan Tuhan.

Sabtu, 30 September 2017

Puisi tentang Guruku Pahlawanku untuk Anak SD, SMP dan SMA

Jika ada seorang murid yang paling dibanggakan ia pasti bernama Fredy. Siapakah dia, silakan berselancar di google, yang jelas tokoh tersebut telah memberangkatkan para gurunya, mulai dari SD hingga SMA. Ada 60an lebih guru yang diberangkatkan olehnya untuk berwisata ke Malaysia dan Singapura.

Hal itu adalah balasan kepada guru yang mungkin hanya pernah ada setelah Indonesia Merdeka. Adapun kita, jika memang berniat membahagiakan para guru, boleh saja mengikuti jejak Fredy (jika mampu), namun jika tidak mampu, cukup doakan para guru tersebut agar selalu sehat dan bahagia.

Puisi-puisi di bawah ini hanyalah secuil upaya untuk menghargai jasa para guru di tanah air tercinta, tak peduli guru honorer atau guru PNS. Mereka adalah pahlawan.



Guruku, Pahlawan dalam Hidupku


Wahai Guruku, Pahlawanku
Masih terngiang-ngiang dengan jelas
nyaring suaramu memenuhi seisi ruang kelas

Melalui sosokmu yang bersahaja
Engkau dengan penuh kesabaran
mengajarkanku berbagai ilmu
yang sebelumnya tak pernah kutahu

Wahai Guruku,
Kau adalah pahlawan dalam
perjalanan hidupku

mengangkatku dari ketidaktahuan
dan kegelapan
menjasi sosok yang mengerti akan
segala sesuatu

Ilmu pengetahuan
Sikap
dan Sopan santun
yang engkau ajarkan
akan kubawa
sebagai bekal
menapakkan kaki
menuju masa depan
yang membentang di depanku

Terima kasih,
Wahai Guruku, Pahlawanku


Engkaulah Pahlawanku, Guruku


Ruang kelas yang terletak di sudut sekolah itu
adalah ruang kelas satu
sebuah ruang kelas di mana untuk pertama kalinya
aku mulai bersentuhan dengan bangku sekolah


mengenakan seragam merah putih
kaki mungil kami
perlahan memasuki ruang kelas itu

Di depan kelas
berdirilah engkau
wahai ibu guruku
dengan sabar menyalami kami

Sepasang mata kami berbinar-binar
wajah kami begitu sumringah
mana kala engkau bercerita
wahai ibu guruku

Ibu Guru, engkaulah pahlawanku
telah banyak kau ajarkan ilmu yang berguna
bagiku untuk meraih masa depanku
di kemudian hari

Kamis, 28 September 2017

Puisi Hari Kesaktian Pancasila untuk Anak SD, SMP dan SMA

Seiring pergantian waktu dari 30 September ke 1 oktober 1965, terjadilah peristiwa di luar dugaan, semua orang, kecuali para pelaku penculikan. Malam itu menjadi malam yang naas bagi enam jenderal TNI AD, mereka diculik kemudian dibunuh secara keji di sebuah tempat bernama lubang buaya, Jakarta Timur.
Secepat kilat, para pelaku pembunuhan berhasil ditemukan, mereka adalah Partai Komunis Indonesia (PKI) yang meminjam tangan anggota pasukan cakrabirawa.

Untuk memeringati peristiwa tragis tersebut, Pemerintah menetapkan tanggal 1 Oktober sebagai hari kesaktian Pancasila, sebab negara telah berhasil menghalau PKI yang dianggap akan mengganti dasar negara Pancasila.

Di bawah ini, kumpulan puisi dalam rangka hari kesaktian Pancasila 1 Oktober 2017 untuk anak Sekolah.


Pancasila, Lambang Sakti Negeri Pertiwi


Berbaringlah Engkau dengan tenang
di taman Makam Pahlawan
wahai putra-putra terbaik bangsa

nyawamu
telah terenggut
darahmu
telah tertumpah

Engkau menjadi korban keganasan revolusi
dari mereka yang hendak mengganti ideologi negara
menjadi ideologi selain Pancasila

Namun Pancasila tetap  sakti
menjadi ideologi tertinggi bangsa Indonesia

Wahai Pahlawan Revolusi
Pengorbananmu tak kan sia-sia
Pancasila akan kami jaga segenap jiwa raga
di bumi nusantara tercinta


Monumen Pancasila Sakti, Saksi Bisu Sebuah Tragedi


Di sana
di Lubang Buaya
berdiri bangunan-bangunan
untuk mengenang tragedi 1965

Di sana
berdiri patung pahlawan Revolusi
yang gugur demi Pancasila
agar tetap menjadi ideologi negara tercinta

Di sanalah
Monumen Pancasila Sakti
yang dulu digunakan untuk menghilangkan
nyawa para Jenderal penjaga Pancasila

Di sanalah Monumen Pancasila Sakti
tempat ziarah
dan mengenang
pembunuhan keji
demi tujuan keserakahan manusia
keserakahan manusia


Pancasila akan Tetap Sakti


Pemberontakan demi pemberontakan
telah terjadi berkali-kali
di bumi pertiwi ini

pengkhianatan demi pengkhianatan
mewarnai sejarah bangsa Indonesia

Mereka hendak mengganti Garuda Pancasila
dengan ideologi lain
DI/ TII
Permesta
PKI

semua berhasil dihalau
berkat persatuan dan kesatuan
seluruh putra-putri negeri ini

jayalah Pancasila
Jayalah Pancasila Sakti
di Negara Kesatuan Republik Indonesia

Jumat, 08 September 2017

Puisi Guru Terbaik untuk Anak SD, SMP dan SMA

Rasanya, tidak akan cukup kata-kata di dunia ini untuk menggambarkan betapa besarnya jasa guru dalam mendidik muridnya. Sosok guru adalah sosok istimewa yang tak boleh tidak ada di dunia ini. Guru yang mengajar dengan ikhlas dan penuh dedikasi tak ubahnya orang tua kita sendiri. Merekalah pelita hati bagi kita semua.

Puisi-puisi di bawah ini adalah puisi terbaik yang saya persembahkan kepada para guru yang ikhlas mengajar dan mendidik putra-putri negeri ini. Di tangan merekalah, putra-putri masa depan bangsa dididik agar mampu menjadi manusia-manusia berbudi luhur.

Wahai Guruku Sungguh besar Jasamu


Wahai Guruku,
sungguh besar jasamu bagiku
bagi kami putra putrimu
di sekolah ini

tak terasa waktu telah melaju
begitu cepat
mengantarku untuk segera beranjak pergi
dari sekolah ini

di sinilah,
engkau selalu
mendidik dan mengajari kami
dengan berbagai macam ilmu
yang kelak kan berguna
dalam menempuh perjalanan hidup kami



Wahai guruku
jasamu sungguh tak terkira
tak sanggup kuungkapkan
dengan kata-kata

wahai guruku,
semua jasa-jasamu
akan kami kenang
sepanjang perjalanan hidup kami

selama-lamanya


Pada Wajah Kami, Putra-Putrimu


Pada wajah kami, putra-putrimu
wahai bapak ibu guru
terpancar kegembiraan
dan keceriaan
kala engkau mengajari kami
bermain dan bernyanyi

pada wajah kami, putra-putrimu
wahai bapak ibu guru
terpendam kecemasan
dan kegalauan akan masa depan kami

pada wajah kami, putra-putrimu
wahai bapak ibu guru
terpancar kesedihan
sebab hari ini hari perpisahan
antara kami dengan engkau
para pendidik kami

pada wajah kami, putra-putrimu
terpendar rasa sesal
atas semua kesalahan yang pernah
kami lakukan kepada engkau

pada wajah kami, putra-putrimu
wahai bapak ibu guru
terpancar doa dan pengharapan
semoga kehidupanmu
dan kehidupan kami
senantiasa berlimpah kebahagiaan

Amin

Rabu, 07 Juni 2017

Puisi tentang Buku untuk Anak SD, SMP dan SMA

Puisi yang akan saya bagikan kepada bapak ibuk pembaca blog ini adalah puisi tentang buku. Ya, buku merupakan salah satu media untuk menuangkan pikiran agar bisa dipahami orang lain. Menyampaikan ide ke dalam sebuah buku juga kan membuat ide itu abadi.

Untuk kali ini tema tentang buku khusus untuk para pelajar baik itu SD, SMP dan SMA atau yang sederajat. Silakan disimak

Aku Suka Membaca Buku

Di sekolahku
ada sebuah perpustakaan
Saat masuk ke ruangannya

ada banyak buku yang ditata rapi

Aku senang membaca buku

tiap istirahat
aku meminjam dua buah buku
untuk aku baca di rumah

Buku yang kusuka adalah
buku cerita rakyat
dan dongeng


Pentingnya Membaca Buku Pelajaran


Ibu Guru pernah bilang
jika ingin pintar
belajarlah yang rajin

Ayah dan Ibu juga bilang begitu

Sekarang
aku rajin membaca buku pelajaran
terutama saat di rumah

setelah salat Isya
aku mulai belajar giat
dengan cara membaca buku pelajaran

ada buku matematika
IPA, IPS, Agama, PKn
dan sebagainya

meskipun terkadang malas
ayah dan ibu selalu mendorongku
agar rajin membaca buku pelajaran


Membaca Buku membaca Dunia


Buku adalah jendela dunia
begitu pepatah lama bilang

dengan membaca buku
kita bisa memperoleh banyak hal
yang tak bisa kita dapatkan di tempat lain

Membaca buku berarti menyerap ilmu
yang ditulis oleh orang orang yang ahli di bidangnya

membaca buku adalah kewajiban seorang pelajar
kata ibu guru

Aku sungguh senang dan bahagia
bisa bersekolah dengan gratis
dan mendapat pinjaman buku pelajaran
yang juga gratis

Kuberharap dengan rajin membaca buku
aku bisa meraih masa depanku dengan gemilang


Kala Kubuka Lembar demi Lembar Buku

Membaca buku bukan sebuah hal yang susah
namun juga bukan hal yang mudah

membaca buku terasa susah
karena belum terbiasa
untuk itu berlatihlah
membaca buku buku yang paling menarik
dan tidak terlalu tebal

membaca buku adalah proses melatih diri
agar bersabar dan telaten 
membuka lembar demi lembaran buku

Membaca buku perlu latihan keras
di tengah godaan teknologi
yang selalu menggoda mata dan jari
untuk menyentuh layar sentuh
sebuah telepon pintar

Rasakanlah keajaiban dalam setiap lembar demi lembar buku

Senin, 08 Mei 2017

Kumpulan Puisi Sahabat Sejati Masa SMA dan Kuliah

Tema dari puisi yang akan saya tulis di bawah ini adalah mengenai persahabatan di antara sesama insan. Menjalin persahabatan biasanya bermula dari kecocokan di antara dua orang. Setelah itu hari demi hari yang indah mewarnai persahabatan mereka. Namun tak jarang terjadi pertengkaran kecil di antara mereka.

Seorang sahabat yang baik adalah sahabat yang rela memberikan waktu untuk berdiskusi dan selalu siap jika dibutuhkan. Pun, persahabatan akan semakin kekal apabila di antara mereka memiliki empati yang mendalam. Empati sangat dibutuhkan karena manusia tidak selalu dalam keadaan senang. Ada kalanya manusia ditimpa kesedihan. Saat itulah kehadiran seorang sahabat untuk menghibur, sangat diperlukan.


Sepotong Kue ulang Tahun Untuk Sahabat



Tepat pada hari bahagiaku ini
teriring dengan doa
kupejamkan mata
kutiup lilin ulang tahun
kuberikan potongan kue pertama
kepadamu sahabatku

Ketika menuntut ilmu di perantauan seperti ini
Kau adalah seorang yang sangat berarti
bagiku selama ini

Kehadiranmu telah mengusir sepi
hari-hari yang pernah kualami

Kesendirian yang mencekamku
selama ini
berangsur-angsur sirna
oleh canda tawa
dan segala kerianganmu

Jauh dari orang tuaku,
kau juga telah menjadi pelipur lara
kala aku diterpa badai permasalahan

Karena itu sahabatku
sepotong kue ulang tahun ini
kupersembahkan khusus kepadamu

untuk menunjukkan
betapa berartinya kehadiranmu
dalam kehidupanku,
sahabatku


Salam Perpisahan, Sahabatku


Pasir waktu pada akhirnya
benar-benar menuntaskan kebersamaan kita
selama tiga tahun di SMA kita tercinta

Siang tadi, kita semua telah resmi diwisuda
oleh bapak ibu guru kita

Satu persatu nama kita dipanggil
untuk kemudian menerima ijazah
sebagai bukti kita telah mengakhiri
perjuangan bertahun-tahun di SMA kita

Saat itu aku belum menyadari bahwa
setelah hari itu
warna hariku tak akan sama seperti dulu
Kehadiranmu selama ini bagai kuas-kuas yang
mewarnai gambar-gambar dalam kehidupanku


Saat aku sendiri ditemani
rembulan, aku baru menyadari
esok hari
Aku dan kalian tak akan bersama-sama lagi

Kita tidak akan berjalan bersama-sama menuju kantin sekolah

atau bergandengan tangan
menghadap guru BP kala kita terlambat sekolah

Kebersamaan itu tidak akan terulang lagi

Masing-masing dari kita akan
menapaki kehidupan yang lebih berwarna
Namun warna yang pernah engkau torehkan
akan selalu kukenang selama-lamanya



Sebuah Buku Kenangan para Sahabatku


Pagi tadi, kami merasa sangat bahagia
Begitupun orang tua kami

Dengan berpakaian paling indah
kami mengikuti prosesi wisuda

Kami senang berhasil lulus
dari sekolah SMA ini

Namun, selepas itu berlalu
tiba-tiba menyeruak perasaan gundah gulana dan resah
dalam hatiku

Aku akan berpisah dengan seorang sahabat sejatiku
seorang sahabat yang paling mengerti
segala kegelisahan dalam hatiku
ia juga yang selama ini memberi motivasi kala aku sedang tidak bersemangat

Kehadirannya selama ini
bagai secercah cahaya mentari di ufuk timur

Kupandangi sebuah buku kenangan yang ada di meja
kubuka lembaran yang ada fotomu di sana,
akulah yang memfotomu dengan pose seperti itu

sejenak kubaca profilmu

Semakin sedih rasanya harus berpisah
karena katamu, engkau akan pergi melanjutkan pendidikan
ke tempat yang jauh

Sahabat, sebuah buku kenangan akan mengingatkanku selama-lamanya
akan persahabatan kita