Tampilkan postingan dengan label Kelas 9 Bab 2 Bahasa Indonesia. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kelas 9 Bab 2 Bahasa Indonesia. Tampilkan semua postingan

Rabu, 24 Juli 2019

Kegiatan 3 Menulis Pidato Persuasif Jangan Buang Sampah Sembarangan

Soal dan jawaban dari Kegiatan 3 Menulis Pidato persuasif. Kegiatan tersebut terdapat dalam buku Bahasa Indonesia Kelas 9 halaman 49. Peserta didik diminta untuk berpidato tanpa teks.

Agar lebih jelas, silakan perhatikan soal dan jawaban di bawah ini.



Soal: 

Tugas terakhir adalah berpidato secara spontan (tanpa teks). Caranya adalah mengundi tema dalam daftar di bawah ini. Pidato disampaikan berdasarkan tema yang didapat dari hasil undian. Gurumu akan mengatur jalannya undian. Pidato disampaikan dalam waktu antara 2-3 menit atau paling lama lima menit. Daftar tema sebagai berikut

1. Jangan buang sampah sembarangan
2. Kuasai bahasa kuasai dunia
3.Bayar pajak, negara makmur bangsa maju
4. Korupsi rugi dunia akhirat
5. Remaja unggul ? pasti bisa
6. Mengapa saya tidak merokok dan antimerokok


Jawab: 

 

Jawaban ada dalam video di bawah ini


 

atau silakan baca dalam artikel di bawah ini

Jangan Buang Sampah Sembarangan

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Rekan-rekan yang saya hormati, tak terasa sebentar lagi kita akan menghadapi musim penghujan. Apa yang ada dalam benak rekan-rekan semua saat terjadi hujan yang begitu deras di sekitar kita?
Air tergenang lalu terjadi banjir?

Betul sekali, kita sering khawatir banjir akan terjadi di sekitar kita karena mungkin kita sudah menyadari bagaimana keberadaan sampah di sekitar kita, di sungai, di jalan raya, di trotoar dan sebagainya. Padahal sudah banyak tempat sampah disediakan di tempat umum.

Sampah-sampah itu terutama sampah plastik yang dibuang di sungai akan menyumbat aliran sungai yang akibatnya akan terjadi banjir. Mungkin kita sudah terbiasa dengan banjir, namun terjadinya banjir membuat kita menderita.

Kita harus mengakhiri semua itu, meskipun butuh waktu yang lama dan kesadaran dari kita semua agar kita bisa membuang sampah di tempatnya.

Selain itu, mari kita juga mengurangi pemakaian bahan plastik demi kebaikan diri kita sendiri dan demi lingkungan yang sehat dan demi masa depan anak cucu kita kelak.

Demikian pidato saya, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Kegiatan 2 Menulis Pidato Singkat Bersih Hijau di Lingkungan Sekolah

Soal dan Jawaban dari kegiatan 2 dalam Buku Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP/ MTs Kurikulum 2013. Peserta didik diminta untuk membuat pidato dengan pilihan tema yang disediakan. Kali ini tema yang dipilih adalah Bersih dan Hijau di Lingkungan Sekolah




Bersih dan Hijau di Lingkungan Sekolah

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Yang saya hormati teman-teman SMA Negeri 1 Suryalaya, berbahagia sekali pada kesempatan kali ini kita bisa berkumpul bersama untuk berdiskusi tentang pentingnya kebersihan di lingkungan sekolah. Bukan hanya bersih, melainkan juga harus ramah lingkungan, hijau dan hemat energi.

Rekan-rekan, sudah jamak kita ketahui bahwa kebersihan adalah sebagian dari Iman. Akan tetapi dalam kenyatannya, perilaku kita sehari-hari jauh dari hal tersebut. Kita masih sering membuang sampah sembarangan, dan tak acuh terhadap kebersihan.

Kebersihan sejatinya berjalan selaras dengan kepedulian kita terhadap hijaunya pepohonan di sekitar kita. Apabila salah satu dari kedua hal tersebut, kebersihan dan peduli alam tidak dilakukan dengan selaras, yang terjadi adalah ketimpangan dan bukan tidak mungkin akan terjadi bencana semacam banjir.

Untuk itulah marilah kita bersama-sama menjaga kebersihan dan pada saat yang sama kita juga merawat tumbuh-tumbuhan. Keberadaan tumbuh-tumbuhan akan menghasilkan udara segar dan sehat bagi kita. Jika tubuh kita sehat kita bisa melakukan banyak hal positif. Selain itu keberadaan pepohonan, bunga dan tanaman lainnya di sekolah kita akan bisa dilihat oleh generasi yang akan datang.

Demikian yang bisa saya sampaikan, jika ada kesalahan saya mohon maaf.

Wassalamualaikum warah matullahi wabarakatuh.

Kegiatan 2 Menulis Pidato Singkat tentang Konsumsi BBM Mau Hemat atau Boros

Soal dan jawaban dari Kegiatan 2 dalam buku Bahasa Indonesia kelas 9 SMP/ MTs kurikulum 2013 halaman 48. Peserta didik diminta untuk menulis teks pidato singkat dengan berbagai tema.

Agar lebih jelas, silakan perhatikan dengan seksama soal dan jawabannya di bawah ini.



Soal

Tulislah Teks Pidato singkat untuk disampaikan di depan kelas ! Perhatikan struktur pidato. Tema Pidato dapat dipilih dari daftar berikut.

Kemukakan pendapatmu tentang kejadian/ peristiwa dari daftar berikut

1. Konsumsi BBM mau hemat atau boros
2. Aturan sekolah tertentu yang perlu dikritisi jika ada
3. Bersih dan hijau di lingkungan sekolah
4. Narkoba
5. Kesetiakawanan sosial sesama bangsa
6. Hidup rukun dan damai


Jawab:

Jawaban ada dalam video di bawah ini


atau tulisan di bawah ini

Konsumsi BBM mau hemat atau boros

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Puji syukur ke hadirat Allah atas limpahan karunia kesehatan sehingga kita bisa mengikuti peringatan hari Bumi pada 22 April 2019 ini

Teman-teman yang saya banggakan, sebagaimana yang kita ketahui bersama banyak sekali kemajuan zaman yang terjadi akhir-akhir ini. Kemajuan tersebut terjadi dalam segala bidang.

Salah satunya adalah transportasi. Kita lihat bagaimana tempat parkir kita dipenuhi dengan kendaraan bermotor, sepeda motor kita semua. Sepuluh bahkan tiga puluh tahun yang lalu hal tersebut tidak terjadi di sekolah kita.

Keberadaan sepeda motor memang memudahkan kita ketika berangkat sekolah maupun pergi ke tempat lain dalam waktu relatif cepat. Semua itu menjadikan sepeda motor menjadi kendaraan wajib pada setiap keluarga, bahkan sekarang ini, setiap anggota keluarga memiliki kendaraan sendiri.

Akan tetapi ada dampak kurang menyenangkan dari keberadaan sepeda motor yang semakin lama semakin banyak. Di antaranya pemborosan energi. Energi yang digunakan BBM diambil dari energi bensin. Bensin diambil dari minyak bumi yang suatu saat nanti akan habis. Tentu kita tidak bisa menghentikan seketika pemakaian sepeda motor, kita hanya bisa mengurangi pemakaian dengan cara :
1. Naik sepeda untuk bepergian ke lokasi yang dekat
2. Menggunakan transportasi umum jika bepergian ke tempat yang agak jauh
3. Memilih kendaraan yang hemat BBM
4. Mengendarai sepeda motor tidak setiap hari.

Kiranya cukup sekian solusi agar bumi kita semakin hijau dan agar kita bisa menghemat BBM.

Wassalamualaikum Warah matullahi wabarakatuh.

Sabtu, 20 Juli 2019

Kegiatan 3: Membuat Ungkapan Meyakinkan Berdasarkan Etika, Emosi, dan Logika

Soal dan Jawaban dari Kegiatan 2: Membuat Ungkapan Meyakinkan Berdasarkan Etika, Emosi dan Logika. Kegiatan ini terdapat dalam buku Bahasa Indonesia kurikulum 2013 kelas 9 Bab 2 halaman 38. Peserta didik diminta untuk membuat beberapa kalimat atau ungkapan persuasif

Lebih jelas, silakan perhatikan dengan seksama soal dan jawaban di bawah ini



Soal:

Buatlah ungkapan dengan tujuan meyakinkan orang untuk menanam pohon !

Etika:
Emosi:
Logika:

Jawab:

Jawaban ada dalam video di bawah ini


 

atau silakan baca tulisan di bawah ini:

Etika: Masyarakat kita pada dasarnya mulai menyadari bahwa kearifan lokal yang kita miliki sangat mementingkan keselarasan kehidupan sesama penghuni alam semesta ini baik manusia, hewan dan tumbuh-tumbuhan. Simaklah bagaimana tradisi kita mengajarkan penghormatan kita terhadap pepohonan yang seringkali kita sebut melanggar akidah keagamaan. Padahal apabila kita niatkan semata-mata untuk menghargai alam, semua itu sah-sah saja. Memberikan sesaji di beberapa pohon besar, bukan karena kita ingin menyembah pohon tersebut, melainkan karena kita menyadari bahwa pepohonan yang berusia tua tersebut telah banyak memberikan manfaat berupa hawa sejuk, sumber mata air dan keindahan alam. Selaras dengan itu, agar semakin banyak manfaat, perbanyaklah menanam pohon.

Emosi: Kita juga menyadari bahwa akhir-akhir ini kita merasakan kualitas kehidupan dan keseimbangan alam kita mulai banyak berubah dibanding beberapa tahun silam. Kita sudah jarang mendengar suara burung-burung prenjak di pepohonan setiap pagi. Kita juga jarang mendengar suara semilir daun-daun yang bergerak ditiup angin. Kedamaian-kedamaian seperti itu perlahan-lahan mulai hilang dari kehidupan kita sehari-hari, padahal kita tinggal di desa. Menghadirkan kedamaian tersebut di sekitar kita, menjadi tugas wajib agar anak cucu kita kelak juga akan merasakan keseimbangan alam yang menghadirkan rasa damai dalam jiwa. Mengingat tumbuhnya pepohonan membutuhkan waktu bertahun-tahun, kita harus secepatnya melakukan penanaman pohon secara bersama-sama dan dalam jumlah yang besar sebagai warisan bagi anak cucu kita kelak.

Logika: Secara ilmiah, keberadaan tumbuhan di sekitar kita memberikan dampak bagi terciptanya keseimbangan alam. Keberadaan pepohonan yang tumbuh menghijau akan menghasilkan oksigen melimpah bagi umat manusia. Selain itu, akan banyak sekali hewan-hewan seperti burung yang akan hinggap dan membuat sarang di pepohonan. Semua itu akan meningkatkan kualitas hidup manusia.

Kegiatan 2 Mengidentifikasi Cara-Cara Memersuasi, Tentukan Mana Contoh Cara Persuasi

Soal dan jawaban dari Kegiatan 2: Mengidentifikasi Cara-Cara memersuasi. Kegiatan ini terdapat dalam buku Bahasa Indonesia kurikulum 2013 kelas 9 terbitan kemendikbud Bab 2 halaman 37. Peserta didik diminta untuk menentukan jenis persuasi.

Agar lebih jelas, silakan perhatikan soal dan jawaban di bawah ini !



Soal:

Tentukan mana contoh cara persuasi berdasarkan etika, emosi, dan logika ?

Jawab: 

Jawaban ada dalam video di bawah ini




atau silakan baca artikel di bawah ini

"Coba pikirkan jutaan hewan yang kehilangan rumahnya setiap hari akibat pohon yang diterbang. Jika daur ulang berkelanjutan, kita dapat menyelamatkan banyak hutan yang indah."
1: Etika

"Kita paham bahwa cadangan sumber daya alami kita terbatas. Kita dapat memperpanjang cadangan kita dengan daur ulang.
2: Logika
"Daur ulang adalah hal yang benar kita lakukan. Memubazirkan sumber daya kita yang terbatas sama dengan mencuri hak anak cucu kita di masa depan, ini tidak bermoral.
3: Emosi