Jumat, 29 Maret 2019

Menyimpulkan Ciri Surat Pribadi, Diskusikan Untuk Menyimpulkan Hal-Hal Berikut!

Tugas Menyimpulkan Ciri Surat Pribadi ini terdapat dalam buku Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP/ MTs Kurikulum 2013 pada halaman 247. Peserta didik dimintat untuk menjawab soal sebagai berikut:



Diskusikan untuk menyimpulkan hal-hal berikut!
a) Mengapa seseorang menulis surat pribadi?
b) Bagaimanakah urutan menulis surat pribadi?
c) Mengapa menulis surat pribadi harus menyertakan salam pembuka, kalimat pembuka paragraf, dan kalimat penutup surat?
d) Apa saja tujuan yang mungkin diungkapkan dalam surat pribadi?
e) Apa ciri isi dalam surat pribadi?

Jawab:

b) Karena seseorang tersebut ingin berkomunikasi melalui surat dengan orang lain yang bersifat pribadi
b) Urutan menulis surat pribadi :

1. Tanggal surat, 
2. Alamat surat, 
3. Pembuka Surat
4. Pendahuluan, 
5. Isi, dan penutup surat, 
6. Nama pengirim surat atau juga tanda tangan

c) Karena menyertakan salam pembuka, menulis kalimat pembuka paragraf, dan kalimat penutup surat membuat surat yang kita tulis menjadi runtut, teratur dan memenuhi etiket.

d) Tujuan yang mungkin diungkapkan dalam surat pribadi antar lain:
1. menanyakan kabar, 
2. keperluan pribadi, 
3. dan tujuan komunikasi pribadi yang lain

e) Ciri surat pribadi :
1. Tidak terikat kaidah bahasa baku
2. Bisa menggunakan bahasa nonformal
3. Tidak menggunakan kop surat
4. Tidak memiliki nomor surat

Artikel Terkait