Tampilkan postingan dengan label Kumpulan Puisi Idul Fitri. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kumpulan Puisi Idul Fitri. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 10 Juni 2017

Puisi Islami Menyambut Idul Fitri 1438 H/ 2017



Idul Fitri, hari raya yang begitu agung, telah tiba di depan mata. Miliaran umat Islam di seluruh dunia akan merayakan dengan penuh kegembiraan. Puisi di bawah ini merupakan puisi Islami tentang Idul Fitri 1438 H / 2017 M.

Merayakan Idul Fitri


Alunan Takbir bertalu-talu dilafalkan dengan kesungguhan diri
menandakan tunai sudah Ramadhan tahun ini
berpuasa telah dilakukan sepanjang hari
berharap pahala ibadah puasa diterima Sang Penguasa Semesta ini

Inilah hari kemenangan Idul Fitri
hari kemenangan seluruh umat Islam yang berpuasa di bulan suci
berbondong-bondong kaum muslim melangkahkan kaki
Menuju masjid tuk tunaikan salat setahun sekali

Ayah Ibu berjalan bergandeng bersama putra-putri
sesekali melempar senyum pada siapa saja yang dilewati
Kebahagiaan yang dirasakan oleh hati
jelas terpancar dari wajah yang berseri-seri

berdiri dalam barisan yang sangat rapi
Kusyuk beribadah dipimpin oleh Imam yang mumpuni
Puji syukur ke hadirat Ilahi
terlahir di dunia hanya untuk memuji

Umat Islam merayakan dengan berbagai tradisi
Mereka yang tersebar di seluruh antero negeri
saling mengucapkan permohonan maaf tulus dari hati
saing mendoakan agar kebahagiaan selalu mewarnai hari-hari

menuju bangsa Indonesia yang makmur serta diridhai
bersama-sama saling membahagiakan dalam dekapan cinta Ilahi

Taqaballahu minna Wa Minkum
Wasiyamana Wasiyamakum
Minal Aizin Wal Faizin
Mohon Maaf Lahir dan Batin