Rabu, 05 Februari 2020

Setelah Mendengarkan Pembacaan Biografi di Atas Jawablah Pertanyaan-Pertanyaan

Soal dan jawaban dari tugas dalam buku Bahasa Indonesia Kela 10 SMA/ SMK/ MA/ MAK kurikulum 2013 terbitan kemendikbud bab 7 halaman 212. Peserta didik diminta mengerjakan soal tentang biografi tokoh.

Agar lebih jelas, silakan perhatikan soal dan jawaban di bawah ini!



Soal

Setelah mendengarkan pembacaan biografi di atas, jawablah pertanyaan-pertanyaan yang telah kamu susun sebelumnya. Untuk memudahkan menjawab, tulislah pertanyaan dan jawaban dalam kolom-kolom seperti di bawah ini di buku kerjamu

1. Siapakah tokoh yang dibahas dalam biografi tersebut?
2. Permasalahan apa yang dihadapi tokoh tersebut?
3. Bagaimana cara tokoh tersebut memecahkan permasalahan hingga mencapai keberhasilan?
4. Hal apakah yang menarik dari tokoh tersebut?
5. Hal apakah yang dapat diteladani dari tokoh tersebu?
6. Mengapa teks tersebut disebut biografi
7. Dilihat dari isinya, apa yang membedakan teks tersebut dengan teks cerita ulang lainnya (cerpen dan cerita rakyat)?

Berdasarkan hasil kerjamu tersebut, diskusikanlah dengan teman-temanmu, apa ciri teks biografi jika dilihat dari isinya?

Jawab:

Silakan tonton video di bawah ini




atau perhatikan tulisan di bawah ini 
1. Prof. DR. (HC). Ing. Dr. Sc. Mult. Bacharudin Jusuf Habibie

2. Permasalahan :
a. Habibi menjadi Yatim sejak 3 September 195 karena ayahnya terkena serangan jantung
b. Ibu harus menjual rumah dan harus bekerja keras membiayai kehidupan Habibie dan saudara-saudaranya.

3. Cara tokoh tersebut memecahkan masalah
a. Habibie bersifat tegas dan memegang prinsip yang diyakini sejak kanak-kanak
b. Habibie menuntut ilmu di GOuvenment Middlebare School.
c. Habibie harus berjalan kaki cepat ke tempat kerjanya yang jauh untuk menghemat biaya hidup.

4. Hal yang menarik dari Habibie adalah kisah hidupnya yang bermula dari perjuangan ibunya yang bekerja keras demi mendidik putra-putrinya. Kisah Habibie berakhir dengan luar biasa, beliau sukses meraih banyak keberhasilan di dunia.

5. Hal yang patut diteladani dari Pak Habibie adalah kerja keras dan kecerdasan beliau.

6. Karena teks tesebut berisi kisah seorang tokoh yaitu, Pak Habibie yang ditulis oleh orang lain.

7. Perbedaan antara teks biografi dan cepen atau cerita rakyat terletak pada sejauh mana fakta-fakta disajikan.

Ciri teks biografi :
  1. Informasi yang disajikan berdasarkan fakta-fakta dari tokoh tersebut.
  2. Memiliki struktur baku, yaitu orientasi, peristiwa, dan reorientasi.
  3. Gaya penulisan dibuat semenarik mungkin, yaitu dalam bentuk narasi.
  4. Kisah yang ditulis bersifat inspiratif, yaitu untuk memengaruhi pembaca
  5. Terdapat kesan dan pesan dari tokoh atau seseorang yang dituliskan.

Artikel Terkait