Jumat, 05 Mei 2017

Kumpulan Puisi tentang Dokter untuk Anak SD

Menjadi dokter merupakan cita-cita yang paling diminati oleh murid-murid Sekolah Dasar. Profesi dokter dianggap sebagai profesi yang sangat mulia karena seorang dokter bisa membantu menyembuhkan orang sakit. Dokter sendiri bekerja di beberapa tempat misalnya di rumah sakit, puskemas dan di rumah.

Untuk menghargai betapa besar peran seorang dokter dalam dunia kemanusiaan. Kali ini saya akan menulis puisi bertema dokter. Silakan disimak



Sungguh Mulia Menjadi Seorang Dokter


Di rumah sakit,
para dokter berjuang

berfikir dan bertindak
demi kesembuhan para pasien

Setiap hari
Bapak Ibu dokter
mendatangi
pasien yang ada di ruangan orang sakit

Dengan senyumnya
mereka bertanya jawab dengan para pasien
sesekali mengeluarkan candaan
kemudian menulis resep
yang harus ditukar dengan obat
untuk diminum
agar segera sembuh

Sungguh mulia seorang dokter
yang telah membantu menyembuhkan orang sakit


Tugas Berat Seorang Dokter

Menjadi dokter itu pekerjaan yang hebat
karena membutuhkan kekuatan mental yang kuat

Ketika datang seorang pasien
ke rumah sakit

Dengan berbagai keluhan
ada yang sakit kepala
sakit jantung
sakit demam berdarah
atau sakit demam

Dokter harus menentukan obat yang tepat
dan benar
agar pasien segera sembuh

Menjadi dokter pekerjaan yang hebat


Terima Kasih Dokter


Setiap hari ada saja orang yang tiba-tiba sakit
ada yang sakit ringan ada yang sakit berat

yang sakit ringan cukup diberi obat ringan
namun yang sakit berat
harus dirawat di rumah sakit

Pak dokter akan bekerja serius
menemukan jenis penyakit

jika sudah ditemukan
pak dokter akan menulis resep
berisi obat yang harus diberikan
kepada pasien

Jika sudah sembuh,
pasien sudah diperbolehkan pulang ke rumah
berkumpul kembali dengan keluarga


Ketika Pak Dokter mengoperasi pasien


Pak Dokter itu benar-benar bermental baja
dan tidak kenal takut

jika ada pasien yang menderita sakit berat
dan harus dioperasi

Sebelum mengoperasi pasien
pak dokter berdoa khusyuk kepada Tuhan
agar operasi berjalan lancar
dan pasien diberi kesembuhan

Setelah itu
di ruang operasi
pak dokter bersama rekan kerjanya
Selama operasi
Pak Dokter dengan penuh konsentrasi
mengeluarkan penyakit dari dalam tubuh pasien


Setelah selesai, Pak Dokter merasa lega
dan berdoa mudah-mudahan pasien segera sembuh


Artikel Terkait