Kota Mojokerto turut menggelar pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online pada tanggal 3- 6 Juli 2017 untuk jenjang SMP. Sebelum melakukan pendaftaran ada baiknya mencari informasi bagaimana cara mendaftarnya dengan cara datang langsung ke SD atau SMP yang dikehendaki atau mencari informasi di internet.
Bagi bapak ibu yang menginginkan informasi kapan jadwal pendaftaran, bagaimana syarat dan caranya serta lokasi pendaftaran. Di bawah ini informasi mengenai hal tersebut.
Jadwal Pendaftaran
Syarat Pendaftaran
Persyaratan masuk ke SMP Negeri:
a. Telah Lulus SD / MI / Paket A;
b. Memiliki ijasah Asli; atau surat tanda lulus ujian kesetaraan paket A;
c. Berusia setinggi-tingginya 18 tahun pada awal Tahun pelajaran baru (18 Juli 2016);
d. Calon peserta didik tidak bertato dan tidak bertindik bagi peserta laki-laki;
e. Jumlah Peserta Didik paling banyak 32 (tiga puluh dua) siswa per kelas termasuk Peserta Didik yang mengulang.
Cara Pendaftaran
1. Pendaftaran untuk calon Peserta Didik baru dapat dilakukan on-line maupun datang langsung ke sekolah menggunakan sistem Penerimaan Peserta Didik Baru Real Time On line;
2. Pendaftaran online sebagaimana dimaksud dilakukan dengan prosedur sebagai berikut:
a. Calon Peserta Didik Baru membuka situs Penerimaan Peserta Didik Baru Dinas Pendidikandan Kota Mojokerto www.mojokertokota.siap-ppdb.com;
b. Calon Peserta Didik Baru mengisi formulir pengajuan pendaftaran on -line dengan formulir sebagaimana tercantum dalam situs ini;
c. Calon Peserta Didik Baru mencetak tanda bukti pengajuan pendaftaran online yang memuat kode pendaftaran untuk diverifikasi kesekolah pilihan;
d. Calon Peserta Didik Baru menandatangani tanda bukti verifikasi pendaftaran kemudian menyimpan tanda bukti verifikasi pendaftaran.
3. Pendaftaran yang langsung ke sekolah dilakukan dengan prosedur sebagai berikut:
a. Calon Peserta Didik datang ke sekolah pilihan kemudian dibantu oleh panitia sekolah dalam melakukan pendaftaran on-line dan sekaligus melakukan pemilihan sekolah;
b. Panitia sekolah mencetak tanda bukti verifikasi pendaftaran on-line yang memuat kode pendaftaran dan menyerahkan kepada calon Peserta Didik Baru;
c. Calon Peserta Didik Baru menandatangani tanda bukti verifikasi Pendaftaran dan kemudian menyimpannya.
4. Calon Peserta Didik yang lulus seleksi sementara di salah satu Sekolah pilihan saat proses seleksi berlangsung, tidak dapat mencabut berkas pendaftaran;
5. Calon Peserta Didik yang tidak lulus seleksi Sekolah yang dipilih saat proses seleksi berlangsung dapat mencabut berkas pendaftaran untuk mendaftar di sekolah lain yang tidak on line;
6. Peserta yang mencabut berkas dianggap mengundurkan diri dari Penerimaan Peserta Didik Baru yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kota Mojokerto;
7. Mekanisme pencabutan berkas dilakukan oleh operator sekolah dengan persetujuan Kepala Sekolah dan Walimurid dengan menandatangani berita acara pencabutan berkas bermaterai Rp. 6.000,-
8. Jadwal pelaksanaan tes bakat minat dan kesehatan untuk calon peserta didik SMK dilaksanakan pada saat verifikasi pendaftaran;
9. Calon Peserta Didik Baru datang ke sekolah Rayon pilihan untuk melakukan verifikasi dengan membawa berkas:
a. Ijazah asli Sekolah Dasar/ Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Menengah Pertama/ Madrasah Tsanawiyah asli dan foto copy dilegalisir;
b. Surat Keterangan Hasil Ujian sekolahl/ Surat Keterangan hasil Ujian Nasional asli dan fotocopy dilegalisir.
c. Akte Kelahiran asli dan foto copy
d. Foto copy Kartu Keluarga dan menunjukkan KK asli ( minimal 6 bulan terakhir bagi perpindahan penduduk)
10. Pada saat verifikasi berkas, calon peserta didik baru wajib menandatangani surat penyataan bermaterai untuk bersedia tidak mencabut berkas/mengundurkan diri apabila telah dinyatakan diterima di salah satu sekolah.
11. Bagi calon Peserta Didik yang telah mendaftar di Sekolah Menengah Kejuruan tidak dapat mendaftar di Sekolah Menengah Atas atau sebaliknya.
Lokasi Pendaftaran
1
SMP NEGERI 1
JL. GAJAHMADA NO. 143, BALONGSARI - MAGERSARI
0321 322614
2
SMP NEGERI 2
JL. JENDRAL A. YANI NO. 15, PURWOTENGAH - MAGERSARI
0321 322746
3
SMP NEGERI 3
JL. RAYA CINDE NO. 2 PRAJURITKULON
0321 322525
4
SMP NEGERI 4
JL. LOMBOK NO. 11, KRANGGAN - PRAJURIT KULON
0321 321233
5
SMP NEGERI 5
JL. MERI NO. 3, MERI - MAGERSARI
0321 324238
6
SMP NEGERI 6
JL. PENDIDIKAN NO. 39, PULOREJO - PRAJURIT KULON
0321 323790
7
SMP NEGERI 7
JL. KARYAWAN 4, SENTANAN - MAGERSARI
0321 322330
8
SMP NEGERI 8
JL. RADEN WIJAYA NO. 62, KRANGGAN - PRAJURIT KULON
0321 321318
9
SMP NEGERI 9
JL. SEMERU, WATES - MAGERSARI
0321 323812
Demikian tata cara pendaftaran PPDB online Kota Mojokerto 2017/ 2018. Info selengkapnya silakan datang langsung ke sekolah yang bapak ibu inginkan di atas atau kunjungi https://mojokertokota.siap-ppdb.com.
Info tentang cara pendaftaran dan hasil seleksi PPDB online 2017/ 2018 sila kunjungi PPDB Online 2017/ 2018