Tampilkan postingan dengan label Pantun Hari Kemerdekaan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pantun Hari Kemerdekaan. Tampilkan semua postingan

Selasa, 11 Juli 2017

Pantun Hari Kemerdekaan 17 Agustus untuk Anak SD, SMP dan SMA

Pada tanggal 17 Agustus 1945, di hadapan ribuan rakyat Indonesia yang berkumpul menyemut di lapangan Ikada, dwitunggal Sukarno-Hatta memproklamasikan Kemerdekaan Republik Indonesia.
Dikibarkan pula bendera merah putih sebagai bendera negara.

Proklamasi merupakan peristiwa penting yang menunjukkan kepada seluruh rakyat Indonesia dan dunia bahwa Indonesia telah merdeka, ya Indonesia telah menjadi negara merdeka setelah selama beratus-ratus tahun dijajah bangsa-bangsa imperialis.

Tujuh belas agustus 1945 menjadi hari paling bersejarah bagi perjalanan hidup bangsa Indonesia yang akan dikenang seluruh bangsa Indonesia untuk selama-lamanya. Saya, mencoba turut merayakannya dengan menulis pantun tentang Proklamasi hari kemerdekaan 17 Agustus 1945.



Angkasa raya maha luasnya
kita di bumi hanya setitik
Tujuh belas agustus hari merdeka
Pengetik naskah proklamasi dialah Sayuti Melik

Gunung semeru tinggi menjulang
Gunung Merapi sungguh perkasa
Setelah ratusan tahun kita berjuang
tujuh belas agustus empat lima kita merdeka

Langkah tegap para tentara
berbaris-baris di lapangan luas
tujuh belas agustus hari merdeka
mari rayakan dengan bekerja keras

Kota Manado di Pulau Sulawesi
Suku Dani di Pulau Papua
Mari kita kenang pembaca proklamasi
Sukarno-Hatta itulah namanya

Bumi nusantara betapa indahnya
kekayaan alam anugerah Tuhan
Tujuh belas agustus hari merdeka
Lanjutkan perjuangan demi kesejahteraan

Main layang-layang di pinggir kali
ulur talinya perlahan-lahan
perjuangan belum terhenti saat proklamasi
Justru tugas berat yang kita emban

Makan nasi pecel di Surakarta
rasanya sungguh enak sekali
tujuh belas agustus hari merdeka
tugas berat generasi muda telah menanti


Ibukota Indonesia, DKI Jakarta
Kalau Palangkaraya di Kalimantan
Nasionalismeku menyala-nyala
Melihat merah putih berkibar di sepanjang jalan

Makin nasi rawon di Surabaya
Di warung kaki lima di atas trotoar
Tujuh belas Agustus hari Merdeka
Mari gotong royong mengecat pagar

Gunung Semeru rajanya Gunung
Gunung merapi di tengah pulau jawa
Anak-anak siap naik ke panggung
tuk pertunjukan hari merdeka