Sabtu, 20 Oktober 2018

20 Contoh Penggunaan Tanda Koma yang Dipakai Sebelum Kata Penghubung

Hai para pembaca apa kabar? Kali ini kita akan bersama-sama melanjutkan belajar tentang penggunaan tanda koma. Salah satunya adalah  tanda koma dipakai sebelum kata penghubung, seperti tetapi, melainkan, dan sedangkan, dalam kalimat majemuk (setara).

Meskipun sepertinya sepele, pengetahuan yang benar tentang pemakaian tanda baca termasuk tanda koma akan sangat bermanfaat bagi kalian, apalagi jika kalian adalah seorang pelajar. Apabila kalian mengerti tentang hal ini, kalian akan memiliki kemampuan literasi baca tulis yang lebih baik dibanding teman-teman kalian.

Nah, mari kita simak bersama contoh dari penggunaan tanda koma yang dipakai sebelum kata penghubung, khususnya kata penghubung "tetapi", "melainkan", dan "sedangkan".



1. Saya ingin membeli sepeda motor, tetapi tidak diperbolehkan ibu saya.
2. Saya suka masakan pedas, tetapi perut saya takut terkena sakit maag.
3. Aku ingin menjadi tentara, tetapi berat badanku masih kurang.
4. Aku rajin membaca buku komik, tetapi malas membaca buku pelajaran.
5. Awan sudah semakin mendung, tetapi hujan belum turun juga.
6. Rumahku sudah kubersihkan setiap hari, tetapi masih saja terlihat kotor
7. Hasan ingin pergi ke supermarket, tetapi ibunya menyuruh belajar di rumah.
8. Pekerjaan ayahnya bukan polisi, melainkan tentara.
9. Rumahku bukan di Jakarta, melainkan di Bogor.
10. Kuliahnya bukan di IPDN, melainkan di UNDIP
11. Roni bukan kekasihku, melainkan kekasih Intan.
12. Vokalis Dewa 19 bukan Armand Maulana, melainkan Ari Lasso.
13. Cita-citaku bukan menjadi presiden, melainkan menjadi pilot.
14.  Ibukota Indonesia bukan di Surabaya, melainkan di Jakarta
15.  Uang Ini bukan milikku, melainkan milik Joko.
16.  Di pasar, ia membeli sayur bayam, sedangkan ibunya membeli buah jeruk.
17. Adikku gemar membaca buku, sedangkan aku gemar olahraga.
18. Aku meraih juara pertama lomba membaca puisi, sedangkan Tari meraih juara pertama lomba melukis.
19. Rinto pandai bermain kata-kata, sedangkan Udin pandai bermain gitar.
20. Willy bercita-cita menjadi polisi, sedangkan adiknya bercita-cita menjadi tentara.

Artikel Terkait