Rabu, 18 September 2019

Uji Kompetensi 3.1 Pkn Bab 2 Kelas 7 Halaman 81

Kunci jawaban dari Uji Kompetensi 3.1 dalam buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kurikulum 2013 kelas 7 SMP/ MTs terbitan kemendikbud. Para peserta didik diharuskan mengerjakan empat soal dengan benar.

Jika kalian rajin belajar dan membaca materi yang terdapat dalam bab 3 ini, kemungkinan besar kalian bisa mengerjakan dengan mudah. Untuk itu, jika dalam artikel ini terdapat jawaban dari soal tersebut, anggap saja jawaban tersebut hanya sebagai referensi kalian dalam belajar.



Soal

1.      Apa saja tiga panitia kecil yang dibentuk dalam sidang kedua BPUPKI ?
2.      Bagaimana keanggotaan Panitia Perancang UUD ?
3.      Apa hubungan antara Panitia Perancang Undang – Undang Dasar dengan Panitia Kecil Perancang Undang – Undang Dasar ?
4.      Apakah isi materi pembahasan sidang kedua BPUPKI sesuai dengan tanggal sidang ?


Jawab

1. Tiga panitia kecil yang dibentuk dalam sidang kedua BPUPKI, adalah :
a.       Panitia perancang Undang – Undang Dasar, ketuanya Ir. Soekarno.
b.      Panitia perancang Keuangan dan Perekonomian, ketuanya Mohammad Hatta.
c.       Panitia perancang Pembela Tanah Air, ketuanya Abikusno Tjokrosoejoso.

2. Panitia perancang UUD membentuk panitia kecil yang diketuai oleh Soepomo dan panitia penghalus bahasa yang terdiri dari Djajaningrat, Salim dan Soepomo.

3. Hubungannya adalah Panitia Kecil Perancang UUD yang dibentuk oleh Panitia Perancang UUD melakukan pembahasan rancangan batang tubuh UUD dan melaporkan kembali hasil pekerjaannya kepada ketua Panitia Perancang UUD yaitu Ir. Soekarno.

4. Isi materi pembahasan sidang kedua BPUPKI, adalah :
a.       Pada tanggal 11 Juli 1945, membentuk Tiga Panitia Kecil, yaitu Panitia Perancang UUD, Panitia Perancang Keuangan dan Perekonomian, Panitia Perancang Pembelaan Tanah Air.
b.      Tanggal 14 Juli 1945, Panitia Perancang UUD melaporkan hasi pembahasannya.
c.       Tanggal 15 Juli 1945, anggota BPUPKI membahas Rancangan UUD dari hasil Panitia Perancang UUD.
d.      Tanggal 16 Juli 1945, naskah UUD diterima oleh seluruh anggota BPUPKI.

Artikel Terkait