Tampilkan postingan dengan label Pantun Anak SMP. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pantun Anak SMP. Tampilkan semua postingan

Rabu, 12 Juli 2017

Pantun Kebersihan Lingkungan Sekolah untuk SD, SMP dan SMA

Di dalam lingkungan sekolah, selain belajar giat mengikuti pelajaran, para pelajar sebenarnya juga memiliki kewajiban menjaga  lingkungan sekolah agar tetap bersih. Memang benar dalam buku rapor tidak ada nilai untuk nyapu atau membuang sampah, namun pelajar tetap harus menjaga kebersihan kelas. Alasannya, siapa lagi yang bisa menjaga kebersihan kelas selain para pelajar. Para penjaga sekolah tanpa bantuan para pelajar juga akan mengalami kerepotan dalam membersihkan lingkungan sekolah.

Diharapkan dengan adanya kurikulum 2013 ditambah dengan Program Penguatan karakter yang diluncurkan oleh Mendikbud, para pelajar akan lebih memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekolah.

Kali ini saya akan membagi pantun bertema kebersihan lingkungan sekolah.



Pelajaran susah itu matematika
Makan roti di kantin sekolah
mari kita membuang sampah di tempatnya
agar lingkungan sekolah selalu indah

Baca buku di perpustakaan
pinjam satu dibawa pulang
mari kita menjaga kebersihan
agar suasana belajar selalu tenang

Pohon jati kayunya keras
pohon kelapa segar buahnya
Mari jaga lingkungan kelas
agar selau terjaga kebersihannya

Pergi ke sekolah naik sepeda
Jangan lupa membawa topi
Apabila kebersihan selalu terjaga
sehat jasmani sehat rohani

Hari senin upacara Bendera
mari kita berbaris yang rapi
Menjaga kebersihan itu berguna
agar jadi kebiasaan sehari-hari


Jadi pelajar harus selalu gembira
jika ada masalah jangan dibuat susah
Mari kita buang sampah pada tempatnya
agar lingkungan selalu indah

berangkat ke sekolah di antar ayah
pulang sekolah dijemput Ibu
Wahai anak-anak sekolah
mari jaga kebersihan lingkunganmu

Bel sekolah telah berbunyi
Pintu kelas dibuka suaranya berderit
Mari jaga kebersihan diri
agar tidak terkena penyakit

Sarapan pagi lauknya ikan
ditambah dengan sekerat roti
Kebersihan sebagian dari iman
mari lakukan dengan senang hati

Beli buku tulis di kota Semarang
Beli pensil di Kota Pekalongan
Menjaga kebersihan selalu senang
karena semua itu demi kebaikan

Selasa, 11 Juli 2017

Pantun Hari Kemerdekaan 17 Agustus untuk Anak SD, SMP dan SMA

Pada tanggal 17 Agustus 1945, di hadapan ribuan rakyat Indonesia yang berkumpul menyemut di lapangan Ikada, dwitunggal Sukarno-Hatta memproklamasikan Kemerdekaan Republik Indonesia.
Dikibarkan pula bendera merah putih sebagai bendera negara.

Proklamasi merupakan peristiwa penting yang menunjukkan kepada seluruh rakyat Indonesia dan dunia bahwa Indonesia telah merdeka, ya Indonesia telah menjadi negara merdeka setelah selama beratus-ratus tahun dijajah bangsa-bangsa imperialis.

Tujuh belas agustus 1945 menjadi hari paling bersejarah bagi perjalanan hidup bangsa Indonesia yang akan dikenang seluruh bangsa Indonesia untuk selama-lamanya. Saya, mencoba turut merayakannya dengan menulis pantun tentang Proklamasi hari kemerdekaan 17 Agustus 1945.



Angkasa raya maha luasnya
kita di bumi hanya setitik
Tujuh belas agustus hari merdeka
Pengetik naskah proklamasi dialah Sayuti Melik

Gunung semeru tinggi menjulang
Gunung Merapi sungguh perkasa
Setelah ratusan tahun kita berjuang
tujuh belas agustus empat lima kita merdeka

Langkah tegap para tentara
berbaris-baris di lapangan luas
tujuh belas agustus hari merdeka
mari rayakan dengan bekerja keras

Kota Manado di Pulau Sulawesi
Suku Dani di Pulau Papua
Mari kita kenang pembaca proklamasi
Sukarno-Hatta itulah namanya

Bumi nusantara betapa indahnya
kekayaan alam anugerah Tuhan
Tujuh belas agustus hari merdeka
Lanjutkan perjuangan demi kesejahteraan

Main layang-layang di pinggir kali
ulur talinya perlahan-lahan
perjuangan belum terhenti saat proklamasi
Justru tugas berat yang kita emban

Makan nasi pecel di Surakarta
rasanya sungguh enak sekali
tujuh belas agustus hari merdeka
tugas berat generasi muda telah menanti


Ibukota Indonesia, DKI Jakarta
Kalau Palangkaraya di Kalimantan
Nasionalismeku menyala-nyala
Melihat merah putih berkibar di sepanjang jalan

Makin nasi rawon di Surabaya
Di warung kaki lima di atas trotoar
Tujuh belas Agustus hari Merdeka
Mari gotong royong mengecat pagar

Gunung Semeru rajanya Gunung
Gunung merapi di tengah pulau jawa
Anak-anak siap naik ke panggung
tuk pertunjukan hari merdeka

Senin, 10 Juli 2017

Pantun Cinta Tanah Air untuk Anak SD, SMP dan SMA

Bagi para pelajar sekolah, bermain kata-kata melalui pantun memang mengasyikkan. Mau tidak mau, kita akan berusaha untuk untuk memilih kata-kata yang tepat bagi pantun yang akan kita buat. Hasilnya, selain kita terampil mengungkapkan ide dan gagasan melalui pantun, kita juga semakin banyak menguasai kosakata baik kosakata lama maupun baru serta mampu menerapkannya dalam berbagai karya tulis, bukan hanya pantun.

Ada banyak tema pantun yang bisa kita buat, kali ini marilah bersama-sama kita membaca pantun dengan tema cinta tanah air Indonesia tercinta ini.



Pergi ke sawah menanam padi
kumelangkah dengan hati riang
Bendera Merah putih selalu di hati
demi negara kurela berjuang

Buah manggis bukan buah duku
Australia buahnya Kiwi
Indonesia tanah airku
kuberjanji kan menjaga ibu pertiwi

Tempat berkotbah disebut mimbar
Tempat memasak disebut tungku
Melihat merah putih berkibar-kibar
tumbuhlah cinta tanah airku


Cobalah buat sebuah syair
tentang perjalanan kehidupan
Tahukah kawan, membela tanah air
adalah sebagian dari iman


Petik bunga mawar,hati-hati ada duri
bunga melati harum baunya
Belajar giat setiap hari
agar berguna bagi nusa dan bangsa

Rumah di sawah disebut saung
menunggu padi sambil bernyanyi
Semangat cinta tanah air telah bergaung
memenuhi segenap penjuru negeri

Jalan panjang telah menanti
Siapkan mental tuk menempuhnya
Demi negara yang kucintai
Kan kukorbankan jiwa dan raga


Puji syukur pada Tuhanku
atas nikmat hidup di Indonesia
Elok nian alam negeriku
akan kujaga sepenuh jiwa


Burung Cendrawasih burung papua
warna bulunya indahlah nian
Pancasila dasar negara kita
tak boleh goyah karna terpaan


Bangsa Indonesia bersuku-suku
Dijaga Tentara tak kenal letih
Dengan sepenuh jiwa ragaku
kuabdikan diri di bawah kibaran merah putih


Makan pagi di kantin sekolah
eh malah ketemu dengan pak guru
meski aku masih sekolah
belajar giat demi bangsaku

Makan nasi ada lauknya
ada kerupuk, tempe dan ikan
bangsa kita berbhineka tunggal ika
bersatu di atas semua perbedaan

Naik kelas hatiku senang
apalagi jadi juara
Kita semua harus berjuang
demi negara Indonesia Raya

Jalan kaki ke kota Medan
dari Semarang jauh jaraknya
Kita harus patuh pada hukum dan aturan
yang berlaku di negara kita, Indonesia

Sabtu, 08 Juli 2017

Pantun Pendidikan Untuk Anak SD, SMP dan SMA

Memperbicangkan perihal pendidikan di Indonesia dan segala sesuatu yang menyertainya bagai berlayar di laut lepas, tidak ada ujungnya. Simaklah bagaimana riuhnya publik, ketika beberapa hari yang lalu Mendikbud baru saja mengeluarkan Permendikbud nomor 23 tahun 2017 yang isinya berupa hal ikhwal lima hari sekolah di lingkungan pendidikan formal.

Reaksi bermunculan baik yang pro maupun kontra. Semua itu membuat Presiden memutuskan untuk mengkaji kembali dengan merencanakan akan mengatur ulang teknis pelaksanaan lima hari sekolah dan berencana menerbikan Keppres tentang hal tersebut.

Sambil menunggu lahirnya Keppres tentang lima hari sekolah, mari kita bersuka ria melalui  pantun dengan tema pendidikan.



Jalan-jalan ke Yogyakarta
konon katanya kota pelajar
Susah payah belajar baca
agar kelak menjadi pintar

pergi ke sawah membawa buku
karena besok tes kenaikan kelas
berterima kasihlah pada bapak ibu guru
karena mereka,kita menjadi cerdas

Jalan-jalan ke Bukittinggi
kuterpesona, sungguh kotanya indah
Menuntut ilmu setiap hari
agar kelak hidup tak susah

Makan malam di kota Tegal
sambil minum segelas teh hangat
Janganlah engkau merasa gagal
belajarlah dengan penuh semangat

Ikan hiu giginya tajam
janganlah coba coba mendekat
Jika kita beragama Islam
rajinlah belajar dengan penuh semangat


Tukang masak disebut koki
pengatur lalu lintas itu Polisi
wahai putra putri pertiwi
rajinlah belajar tuk membangun negeri

Menggambar rumah di buku gambar
rumahnya indah berwarna biru
Jika kita rajin belajar
pastilah kita berlimpah ilmu

Makan sate di perpustakaan
jangan sampai satenya tumpah
Dengarkan pesanku wahai kawan
mari belajar agar hidup menjadi lebih mudah

Roti tawar jelas rasanya tawar
kalau gula rasanya pasti manis
menjadi murid memang harus belajar
agar kelak saat ujian tidak menangis

Ada ayam bertelur di kandang
diambil satu lalu dimasukkan lemari
perjuangan menjadi pemenang
memang penuh onak dan duri

Kata orang buah manggis enak rasanya
tidak percaya cobalah beli di sana
aku paling suka pelajaran matematika
karena membuatku pintar menghitung angka